Peran Remaja Islam Masjid Nursittah Dalam Pengembangan Dakwah Islamiyah Di Kelurahan Tatura Selatan Kota Palu

Wenur, Jefri (2020) Peran Remaja Islam Masjid Nursittah Dalam Pengembangan Dakwah Islamiyah Di Kelurahan Tatura Selatan Kota Palu. Diploma thesis, IAIN Palu.

[thumbnail of JEFRI WENUR.pdf] Text
JEFRI WENUR.pdf - Published Version

Download (3MB)

Abstract

Berdasarkan penelitian bahwa; (1) Adapun peran Remaja Islam Masjid dan juga jemaah dalam mengembangkan dakwah sangatlah berpengaruh bagi lancarnya sebuah kegiatan serta upaya mengembangkan dakwah Remaja islam Masjid Nursittah. Adapun aktifitas serta kegiatan Remaja Islam Masjid Nursittah yang dilakukan bertujuan untuk mengembangkan dakwah adalah diantaranya, pelatihan remaja Islam Kota Palu 2020, pembelajaran ilmu Tajwid, rapat AD/ART, I’tikaf, sahur bareng, Lomba antar TPA (Taman Pengajian Anak), Aksi donor darah, Aksi sosial pembagian takjil ke huntara-huntara di daerah Petobo, Kantin (Kajian Rutin), Pembagian 1000 nasi bungkus bukber anak yatim dan aksi sosial penggalangan dana. (2) Persepsi jamaah terhadap keberadaan Remaja Islam Masjid Nursittah di Kelurahan Tatura Selatan Kota Palu, mereka merasa sangat terbantu. Hingga beberapa anak-anak mereka pun ikut terlibat dalam realisasi program kerja yang di realisasikan oleh Remaja Islam Masjid Nursittah selama ada kegiatan. jemaah juga menyadari bahwa dulunya, anak-anak di sekitaran Masjid Nursittah masih terlihat belum ramai dalam hal untuk beribadah. Dan akhirnya sudah cukup banyak anak anak di kompleks tersebut dekat ke masjid untuk beribadah. Beberapa jemaah menyarankan agar anak-anak risma bisa lebih dekat atau mendakwahi kepada seumurannya. Sebab, pengurus Risma Nursittah sekarang rata-rata masih bersekolah. Kata salah satu jemaah, jika hal tersebut dilakukan jemaah mengira bahwa jika risma mengajak pemuda-pemuda yang seumurannya itu akan lebih efektif saat berinteraksi, dan semangatnya pun akan berbeda dengan yang lebih dewasa umurnya, di banding dengan pengurus terdahulu. Semua dari aktifitas keseluruhan pelaksanaan dakwah Remaja Islam Masjid Nursittah berjalan dengan lancar serta mendapat tanggapan yang positif dari jemaah serta masyarakat di sekitar Masjid Nursittah

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Pemikiran Islam
Divisions: Fakultas Ushuluddin Adab & dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Ainul Yaqin Usman S.I.P.
Date Deposited: 07 Feb 2022 02:44
Last Modified: 07 Feb 2022 02:44
URI: http://repository.iainpalu.ac.id/id/eprint/1054

Actions (login required)

View Item
View Item